Ladies, warna kulit merupakan salah satu hal yang sangat penting saat memilih pakaian atau wardrobe terutama pada saat pre wedding atau sesi foto pra nikah. Nah, sudahkah anda menemukan warna prewedding kebaya yang cocok dengan kulit anda?
Hati hati dalam memilih kebaya ya, Ladies! Meskipun saat dipakai manekin atau saat anda melihat gambar desainnya kebaya tersebut kelihatan bagus dan cantik, namun bisa saja kebaya yang anda lihat barusan akan membuat anda tampak tidak cantik hanya gara-gara warna kulit anda dan warna kebaya tidak cocok jika dipadukan.
Nah, tentunya anda tidak ingin hal ini terjadi di momen sesi foto pra nikah anda kan? Demi menghindari terjadinya hal tidak mengenakkan seperti ini, ada beberapa tips nih yang anda bisa gunakan saat memilih warna kebaya untuk pre wedding anda, Ladies.
Tips pertama datang dari situs grosirkebaya.net, Ladies. Dalam situs ini disebutkan bahwa anda yang mempunyai kulit kuning langsat atau kulit putih, anda mempunyai keleluasaan dalam memilih warna kebaya yang anda suka.
Alasannya, warna kulit yang terang merupakan warna kulit yang netral sehingga bisa digabungkan dengan warna pakaian apapun seperti yang bisa terlihat dalam beberapa foto yang diunggah oleh pemilik blog mishbahulmunir.wordpress.com. Namun, perlakuan sedikit berbeda harus diterapkan pada mereka yang berkulit sawo matang.
Seperti yang telah ditulis oleh situs penjahitkebaya.com, anda yang berkulit sawo matang atau hitam hendaknya mengenakan kebaya yang berwarna soft atau terang seperti peach atau biru laut, Ladies.
Oleh : Nicko Putra WItjatmoko
(vem/ver)