Sebagai seorang wanita, melahirkan seharusnya memanglah menjadi hal yang alami, karena sudah sejak zaman Nabi Adam dan Siti Hawa diturunkan ke bumi, tidak ada bidan atau dokter yang memberikan bantuan tertentu atau pendidikan khusus sebelum melahirkan. Namun, memang dalam beberapa kondisi melahirkan dengan cara operasi Caesar dibutuhkan.
Sayangnya Bunda, tidak bisa disangkal juga jika ketika seorang wanita harus melahirkan dengan cara operasi Caesar merasa sedikit kecewa karena tidak bisa menikmati takdirnya sebagai wanita dan seorang ibu. Terlebih lagi karena hal tersebut terjadi di luar kendalinya.
Bunda, jangan kecewa, dong. Tersenyumlah dan yakini bahwa melahirkan dengan cara operasi Caesar bukanlah hal buruk. Berdasarkan laman cyh.com, operasi Caesar hanya dilakukan pada kondisi tertentu yang tidak memungkinkan bagi sang ibu untuk melakukan dengan cara normal.
Beberapa kondisi seperti posisi kepala bayi tidak di bagian bawah, ibu yang menderita penyakit komplikasi yang berbahaya ketika ada aktivitas berlebihan di jantung dan paru-paru, atau di mulut rahim sang ibu ada infeksi yang bisa ditularkan ke bayi yang akan melewatinya. Maka, mau tidak mau operasi menjadi jalannya.
Untuk itu Bunda, janganlah bersedih hati. Sekarang, tanamkan pada hati Anda bahwa dunia belum berakhir hanya saja Anda tidak melahirkan secara normal sekarang, masih ada lain waktu. Anda bisa mendiskusikannya dengan dokter untuk menghindari kondisi-kondisi yang mengharuskan Anda untuk operasi di kehamilan mendatang.
Oleh: Kamilah