Pemasangan KB Spiral

Fimela diperbarui 07 Mei 2014, 21:03 WIB

Ladies, bagi Anda yang masih cukup awam tentang KB spiral, akan mengira bahwa KB spiral berbentuk spiral. Namun Ladies, sebenarnya tidaklah demikian. Bentuknya justru berbentuk T dengan di ujungnya digantungkan tali.

Berikut ini adalah penjelasan tentang pemasangan KB spiral ke dalam rahim. Tanpa operasi loh Ladies, cukup dokter Anda saja yang memasangkannya dan melepaskannya nanti. Bahkan Ladies, Anda tidak membutuhkan bantuan pasangan Anda, benar-benar tidak merepotkan.

Berdasarkan laman patient.co.uk, pemasangan KB spiral yang berbentuk T ini akan disusaikan dengan bentuk rahim wanta. Tepat di bagian rahim akan dipasangkan KB spiral dengan bagian kepala T menjadi penyangga di bagian atas rahim.

Untuk mengetahui ukuran rahim Anda agar KB spiral yang dipasangkan tidak terlalu besar atau terlalu kecil, dokter atau perawat akan melakukan uji khusus. Tujuannya tak lain adalah untuk mengukur seberapa besar rahim Anda. Setelah yakin, barulah KB spiral untuk Anda dipasangkan.

Sebagai bekal perawatan untuk Anda nanti di rumah Ladies, dokter biasanya akan memberikan cara khusus untuk menyentuh benang yang telah dijulurkan keluar rahim. Maksud utamanya adalah agar nanti mempermudah dokter untuk melepaskan KB spiral dari rahim Anda.

Selain itu Ladies, pasangan Anda pun sebaiknya mengetahui tentang pemasangan KB spiral ini, ya. Sebab, terkadang tali yang menjuntai terlalu panjang sehingga membuat pasangan Anda sebal.

Oleh: Kamilah

(vem/ver)
What's On Fimela

Tag Terkait