Mengetahui Gejala Penyakit HIV Secara Umum

Fimela diperbarui 06 Mei 2014, 18:24 WIB

Ladies, setiap penderita HIV akan mengalami gejala yang berbeda dengan penderita lainnya. Nah maka dari itu, sebaiknya Anda mengetahui apa saja gejala penyakit HIV tersebut secara umum.

Ini penting loh Ladies! Mengingat penyakit yang satu ini mudah sekali menyerang Anda kapan saja.

Seperti yang dilangsir kembali dari www.mayoclinic.org, gejala yang sering muncul pada penderita HIV diantaranya berikut ini Ladies:

- Demam dan panas tinggi yang hampir setiap hari terjadi.

- Kepala terasa sakit

- Pembengkakan pada otot Anda terutama otot pada bagian tubuh tertentu misalnya sekitar organ kewanitaan Anda

- Pembengkakan pada tenggorokan yang disebabkan oleh penyebaran virus atau bakteri jahat melalui oral sex

- Pembengkakan pada kelenjar limpa atau getah bening yang terlihat sekitar leher Anda

- Adanya bintik atau benjolan pada bagian tubuh yang hangat seperti alat kelamin dan rongga mulut sebagai akibat infeksi dari berbagai virus penyakit lainnya yang juga merupakan komplikasi dari penyakit HIV

- Seringnya keluar keringat dingin terutama saat tidur malam hari karena produksi hormon yang menurun

- Adanya rasa sakit disekitar area abdominal, organ kelamin, tenggorokan, serta di berbagai organ sistem pernafasan Anda

- Munculnya penyakit diare yang susah sekali untuk berhenti apalagi untuk disembuhkan

Nah Ladies, jika Anda merasakan beberapa diantara gejala tadi menimpa Anda, segeralah melakukan pemeriksaan sebelum keadaan tersebut bertambah parah.

Oleh : Rannie

(vem/ver)