Manusia diciptakan dan diturunkan ke dunia ini oleh Tuhan dengan memiliki kodrat mereka sendiri. Pastilah ada tujuannya bahwa Tuhan menciptakan manusia dengan jenis kelamin laki-laki dan perempuan. Salah satu dari tujuan itu mungkin adalah agar keduanya bisa saling melengkapi satu sama lain.
Namun, hal seperti ini sudah banyak berubah sekarang ini. Ada banyak sekali orang yang menganut paham homoseksualitas. Banyak sekali dijumpai di dunia ini lelaki yang menyukai sesama lelaki dan perempuan yang menyukai sesama perempuan. Hal ini tentu saja menodai kodrat yang telah dibuat oleh Tuhan yang Maha Esa.
Selain dari homoseksualitas tersebut, terdapat satu lagi pelanggaran kodrat Tuhan yang dilakukan manusia yang disebut dengan bisexuality. Bisexuality ini adalah keadaan di mana seseorang menyukai lawan jenis dan sekaligus sesama jenisnya. Jadi, dalam bisexsuality ini, contohnya adalah ada seorang lelaki yang bisa mencintai seorang wanita sekaligus menyukai lelaki lain. Hal yang sama juga berlaku pada wanita.
Mendengar hal ini pasti membuat anda merasa ngeri ya, Ladies tetapi ada satu Negara yang malah mendukung adanya pelanggaran kodrat Tuhan yang satu ini. Negara tersebut, seperti yang juga disebutkan dalam techversion.in, adalah Afrika, khususnya dalam suku Siwans. Dalam suku ini, hubungan sesama jenis antara seorang remaja lelaki dengan seorang pria dewasa dianggap sebagai sesuatu yang sangat wajar. Jika ada seorang lelaki yang tidak melakukan hal tersebut, maka orang itu dianggap sebagai orang yang aneh.
Oleh: Meilia Hardianti
(vem/riz)