Kenali Prosedur Operasi Caesar, Melahirkan Jadi Lebih Tenang

Fimela diperbarui 24 Apr 2014, 21:42 WIB

Bagaimana operasi Caesar dilakukan oleh dokter? Dengan mengetahui prosedur operasi caesar, melahirkan akan menjadi lebih tenang. Yuk simak Penjelasan yang dilangsir dari laman webmd.com di bawah ini.

Sebelum operasi dilakukan, dokter melakukan prosedur surgery preparation. Pada prosedur pra-operasi ini, dokter akan memberikan bius lokal (baik spinal maupun epidural) untuk memberikan efek mati rasa pada area abdominal. Bius total hanya akan dilakukan jika berada dalam situasi emerjensi saja.

Selanjutnya, sebuah jarum bernama intravenous tube atau IV akan ditempatkan pada lengan anda. IV akan menyuplai cairan dan obat-obatan yang dibutuhkan melalui pembuluh darah. Kateter juga akan dipasang pada kantung kemih anda agar urin dapat keluar saat dan pasca operasi.

Tekanan darah, detak jantung, dan kandungan oksigen pada darah anda akan terus dipantau sebelum, saat, dan pasca operasi Caesar. Antibiotik juga akan diberikan untuk mencegah terjadinya infeksi pasca operasi.

Setelah bius bekerja, dokter akan membuat sayatan pada perut bagian bawah. Sayatan ini dikenal dengan nama “bikini cut”. Selanjutnya, bayi anda akan diangkat. Pada tahap ini, akan mungkin akan merasakan sedikit sensasi tekanan dan dorongan.

Kemudian, plasenta akan dikeluarkan juga sebelum akhirnya rahim ditutup dan perut anda dijahit.

Setelah pembedahan selesai dilakukan, anda akan berada pada recovery area selama 1-4 jam sebelum kemudian dipindahkan kembali ke ruang perawatan.

Oleh: Pravianti

(vem/ver)
What's On Fimela

Tag Terkait