Isi Seserahan Pernikahan China: Hokka dan Kanton (I)

Fimela diperbarui 24 Apr 2014, 10:51 WIB

Seperti halnya bahasa, ritual pernikahan pun bisa mengalami sedikit perbedaan di China, tergantung dari wilayahnya. Karena itu, tidak heran bila isi seserahan pernikahan di wilayah Hokka dan Kanton sedikit berbeda dengan wilayah Hokkian dan Hainan yang telah dibahas di artikel sebelumnya.

Hantaran seserahan kedua wilayah ini bisa dibilang lebih kompleks dan lebih banyak daripada wilayah-wilayah lainnya di dataran China. Secara umum, situs goldenhappiness.com menyebutkan bahwa terdapat 19 jenis barang yang wajib disertakan dalam hantaran seserahan. Wah, apa saja ya, Ladies?

Seserahan ini meliputi daging, buah, sayur-sayuran dan bumbu dapur, minuman, kue, pakaian, dan perhiasan. Untuk buah, pihak mempelai pria harus menyiapkan buah apel dan jeruk yang masing-masing berjumlah 12 hingga 18butir, dua butir buah kelapa, dan sebuah kotak bergambar naga dan phoenix yang berisikan kurma merah, kacang merah, kacang hijau, longan, wijen, bai he, dan lian zi.

Selain itu, mereka juga harus menyertakan setumpuk wijen lain dalam wadah terpisah serta sekotak daun teh. Perlu disiapkan pula sepiring ‘fatt kou’, yaitu sepiring sayuran yang terdiri dari selada, seledri, dan bawang putih. Selada ini melambangkan kesuburan, seledri menyimbolkan ketekunan, dan bawang putih menyimbolkan kemakmuran.

Eits, isi hantaran ini masih belum selesai lho Ladies, saking panjangnya daftar list barang yang wajib disertakan. Wah wah, ikuti kelanjutannya di artikel selanjutnya, ya.

Oleh: Adienda Dewi Saraswati

(vem/ver)
What's On Fimela