Untuk ayah, tahukah Anda kalau tugas seorang ibu hamil menyusui itu cukup berat? Meski terlihat ringan, dalam tubuhnya sebenarnya ia sedang bekerja ekstra dan combo dalam memberikan kenyamanan, kesehatan, dan keselamatan untuk kedua anak yang dikandung dan disusui.
Pada artikel sebelumnya telah dijelaskan beberapa hal yang bisa dilakukan seorang suami dalam mendukung dan memberikan kekuatan pada istrinya yang sedang berjuang dalam hamil dan menyusui. Penting sekali loh bagi seorang suami untuk selalu hadir dalam hari-hari berat istrinya.
Laman thestir.cafemom.com telah melansir pula hal lain yang bisa dilakukan para suami untuk menjadi kekuatan bagi istrinya. Anda sebagai ibu dan istri pun pasti sangat mengharapkan dukungan darinya kan, Bun?
Suami perlu nih untuk memahami bahwa pada menyusui dan hamil pada waktu yang bersamaan adalah hal yang berat dan hebat, yang mereka tidak akan pernah alami. Untuk itu, dukungan dan dorongan secara mental dan perasaan bisa dilakukan dengan memuji dan mengatakan dengan tulus bahwa istrinya adalah wanita hebat yang pasti akan mampu melampaui masa beratnya.
Tidak hanya dukungan secara mental loh ya. Seorang suami sekaligus seorang laki-laki harus mampu menunjukkan kehadirannya dalam masa berat istrinya dengan membantu melakukan pekerjaan rumah tangga.
Contohnya saja ketika tengah malam si kecil yang masih disusui terbangun dan menangis, suami hendaknya tanggap dan menidurkannya lagi agar si ibu bisa istirahat. Suami juga bisa kan mengganti popok?
Oleh: Kamilah