Kacang hitam adalah salah satu jenis kacang-kacangan yang memiliki banyak nutrisi. Kacang hitam merupakan makanan ibu menyusui yang kaya akan zat besi, protein, dan asam folat.
Seperti dilansir dari laman webmd.com, zat besi yang ada di dalam kacang hitam berguna untuk meningkatkan energi Bunda selama masa-masa menyusui. Zat besi membantu pembentukan sel darah merah dalam tubuh, sehingga energi yang ada di dalam tubuh tetap terjaga.
Kandungan protein yang ada di dalam kacang hitam berguna baik bagi Bunda maupun bagi bayi. Protein membantu Bunda untuk memelihara semua bagian tubuh, dan protein yang Bunda berikan ke bayi melalui ASI akan membantu perkembangan semua bagian tubuh si kecil.
Asam folat, salah satu jenis vitamin B yang ada di dalam kacang hitam ini berguna untuk kesehatan dan perkembangan bayi Bunda. Kacang hitam juga baik dikonsumsi selama masa kehamilan untuk mencegah kecacatan saat bayi lahir.
Kualitas nutrisi yang ada di dalam kacang hitam sangatlah banyak dan harganya relatif murah. Kacang hitam juga memiliki manfaat lain Bun, salah satunya adalah bermanfaat bagi saluran pencernaan Bunda.
Menurut whfoods.com, protein dan serat yang ada di dalam kacang hitam akan membantu proses pencernaan makanan agar berjalan dengan stabil. Proses pencernaan yang stabil akan meringankan kerja semua bagian dari saluran pencernaan.
Segera konsumsi kacang hitam ini dan rasakan khasiatnya!
Oleh: Andrian Bayu Krisna