Inisiasi menyusui dini sudah menjadi hal yang biasa dilakukan oleh para ibu sesaat setelah melahirkan. Hal ini karena manfaatnya yang baik untuk bayi maupun ibu. Mungkin proses menyusui merupakan hal yang sangat lumrah dan biasa dilakukan oleh ibu. Namun, tahukah Anda, sebenarnya menyusui itu juga butuh persiapan.
Sebelum melakukan inisiasi menyusui dini, sudah seharusnya Bunda mempersiapkan fisik agar proses menyusui berjalan dengan lancar dan baik. Dilansir dari babycentre.co.uk, berikut ini adalah hal-hal yang harus Bunda persiapkan untuk sebelum menyusui:
• Berdiskusilah kepada para ibu yang sudah pernah menyusui atau sedang dalam proses menyusui. Belajar dari pengalaman orang lain sangatlah penting.
• Pelajari sebanyak mungkin tentang menyusui; posisi yang benar, diet sehat untuk ibu menyusui, bagaimana memproduksi air susu yang baik, dll.
• Carilah tempat-tempat tentang ibu dan anak sehingga Bunda dapat meminta informasi dan bertanya jika ada sesuatu permasalahan nantinya dalam proses menyusui.
• Ikuti kelas persiapan untuk ibu menyusui yang biasanya diselenggarakan oleh rumah sakit, klinik, dll, bersama suami Bunda agar mengerti dan memahami peran masing-masing dalam proses menyusui.
Sebaiknya hal ini dilakukan jauh-jauh hari sebelum melahirkan agar persiapan Bunda dan suami lebih matang ketika lahirnya bayi. Semakin banyak Bunda tahu tentang proses menyusui, semakin lancar proses menyusui yang akan berlangsung nantinya.
Oleh: Raisa Fadilla
(vem/ver)