Kehamilan Trimester Kedua, Tetap Jaga Keindahan Rambut

Fimela diperbarui 15 Mar 2014, 13:58 WIB

Kecantikan memang sangat penting untuk wanita ya, Ladies. Pada saat hamil pun, wanita pasti ingin terlihat cantik. Nah, Ladies, tahu nggak sih kalau ketika kita hamil, terutama saat kehamilan trimester kedua, tidak hanya tubuh dan kulit kita saja lho yang mengalami perubahan, namun juga rambut.

Seperti yang dilansir oleh kidspot.com.au, beberapa ibu hamil mengaku kalau rambut mereka semakin tumbuh dengan lebat dan semakin berkilau. Namun, tentu tidak semua ibu hamil mengalami hal ini ya. Beberapa juga menyatakan kalau rambut mereka justru mengalami kerontokan.

Nah, untuk itulah, beberapa ahli menyarankan untuk menghindari treatment perawatan rambut yang menggunakan bahan-bahan kimia.

Walaupun belum ada penelitian yang bisa dengan pasti membuktikan adanya hubungan antara penggunaan cat rambut dengan kesehatan baby di dalam kandungan, banyak pakar kesehatan yang menyarankan untuk tidak menggunakannya selama hamil.

Ini karena baby di dalam kandungan masih dalam masa perkembangan sel-sel otak. Dan jika ada bahan kimia yang masuk, dikhawatirkan akan mengganggu proses yang satu ini.

Nah, kalau Ladies memang harus mengecat rambut, usahakan yang tidak mengandung bahan kimia ya. Banyak sekali salon kecantikan yang akhir-akhir ini menawarkan berbagai produk yang bebas bahan kimia.

Ladies, bukannya memang yang mengandung bahan kimia ini tidak baik untuk kesehatan kita? Jadi, sekalipun sudah melahirkan si buah hati, gak ada salahnya memakai yang bebas bahan kimia, kan?

Oleh: Septia Ningrum

(vem/ver)
What's On Fimela

Tag Terkait