Jika ladies adalah wanita yang sedang hamil dan anda berpikir bahwa bercinta dapat membahayakan kondisi janin anda, maka segeralah buang jauh-jauh pikiran tersebut. Sex is completemy safe for pregnant women.
Nah, mungkin anda bertanya-tanya, bagaimana mungkin seorang wanita hamil bisa berhubungan seksual dengann pasangan dalam keadaan perut yang semakin membuncit? Apakah bercinta bisa dilakukan dengann nyaman seperti biasanya?
Yap, bercinta dalam keadaan hamil membuat anda memutar otak untuk menemukan posisi seks yang nyaman bagi anda.
Seperti dikutip dari laman webmd.com, bagi ibu hamil, sebaiknya anda tidak mengaplikasikan man-on-top ketika bercinta. Hal ini bisa dipahami sebab wanita yang hamil tidak seharusnya berbaring dengan posisi punggung yang rata sebab hal ini dapat membuat rahim anda menekan peredaran darah anda. Hal ini dapat berujung pada rasa nyeri dan tekanan pada pelvis.
Selain itu, menurut Dayna Salasche, MD, asisten professor ginekologi dari Northwestern University Feinberg School of Medicine, berbaring dengann posisi punggung yang rata juga dapat menyebabkan “supine hypotensive syndrome” yang dapat membuat detak jantung anda tidak teratur dan tekanan darah anda naik. Hal ini dapat membuat anda pusing terus menerus.
Posisi seks yang disarankan bagi ibu hamil adalah bercinta “lewat belakang” dan spooning (menyamping). Kedua posisi ini dianggap aman bagi kesehatan dan kenyamanan ibu hamil.
Oleh: Pravianti Ayu Mirantiraras
(vem/rsk)