Pertumbuhan Si Kecil di Minggu ke 37

Fimela diperbarui 21 Des 2013, 10:13 WIB

Moms, minggu ke 37 berarti Moms sudah berada pada fase 'at term'. Itu berarti, Moms mungkin untuk mengalami tanda-tanda akan melahirkan, menjalaninya pun sudah tidak ada masalah lagi.

Seperti yang dituliskan pada situs baby2see.com. Saat janin berusia 37 mingu di dalam kandungan, si kecil memiliki berat badan dan ukuran yang hampir sama dengan bayi ketika dilahirkan.

Beratnya diperkirakan mencapai 3 kg dengan panjang tubuh kurang lebih 50 cm. Proporsi tubuh seperti itu memungkinkan si kecil memiliki kesempatan selamat yang sangat tinggi jikalau kelahiran prematur terjadi.

Di situs lainnya, babycentre.co.uk, dilansir bahwa penampilan janin yang berada di dalam kandungan selama 37 minggu terlihat lebih rupawan jika dibandingkan minggu sebelumnya. Lanugo, bulu halus, sudah hilang sepenuhnya dari kulit janin, digantikan dengan rambut. Cairan pelindung kulit, vernix caseosa, pun berangsur hilang bersama lanugo.

Lanugo dan vernix itu disimpan janin bersama dengan meconium, feses bayi, untuk kemudia dibuang ketika si kecil keluar dari rahim Moms.

Jadi, Moms. Minggu ke 37 adalah saatnya Moms tenang, karena pertumbuhan si kecil sudah sempurna, dan tinggal menunggu waktu saja untuk melahirkannya.

Oleh: Sahirul Taufiqurahman

(vem/rsk)
What's On Fimela