Perkembangan Janin di Minggu ke 12

Fimela diperbarui 20 Des 2013, 14:20 WIB

Moms, kini usia kandungan Moms sudah mencapai akhir trimester pertama. Banyak lho perkembangan yang sudah dilaui si kecil. Dari minggu pertama, kandungan Moms hanya berupa zygote yang tampak tak ubahnya segumpal sel. Lalu, zygote berkembang menjadi embrio, dan kini mendekati kelahiran, kandungan Moms yang berusia lebih dari 10 minggu disebut sebagai janin (fetus).

Menurut baby2see.com, di minggu ke dua belas janin memiliki panjang sekitar 6 cm, dan berat 20 gram. Padahal, 2 minggu sebelumnya, berat janin hanya sekitar 4 gram!

Ketika embrio, bagian tubuh yang terlebih dahulu berkembang adalah kepala. Hal itu menyebabkan kepala embrio lebih besar dibandingkan tubuhnya. Di minggu ke 12, pertumbuhan badan janin semakin mendekati proporsionaa karena kini kaki janin memiliki panjang sekitar 1 cm.

Di minggu ini, organ pankreas janin mulai memproduksi insulin. Jadi, kini janin akan lebih bisa beradaptasi dengan glukosa, sumber energinya kelak setelah lahir.

Selain itu, dengan menggunakan Doppler, Moms bisa mendengarkan detak jantung bayi. Di minggu ke 12, detak jantung bayi bisa mencapai 120 kali per menit, 2 kali lebih banyak dari manusia dewasa.

Menarik kan, Moms? Ternyata perkembangan janin begitu pesat.

Oleh: Sahirul Taufiqurahman

(vem/rsk)