Posisi tidur bagi wanita hamil mungkin merupakan salah satu masalah tersendiri. Banyak wanita hamil, terutama mereka yang sudah menginjak trimester ketiga seperti minggu ke 29 ini, mengalami gangguan tidur. Apa sebabnya? Memasuki trimester ketiga, kandungan Anda akan semakin besar, dengan kondisi tersebut banyak para Bunda yang merasa belum bisa menemukan posisi tidur yang tepat.
Jika Anda juga merasakan kondisi ini, laman pregnancycorner.com menyarankan Anda untuk tidur dengan posisi menyamping. Dengan posisi ini, Anda tidak hanya akan merasa nyaman ketika tidur, tetapi juga akan membuat sirkulasi darah Anda lebih lancar.
Memasuki minggu ke 29 ini, bayi anda akan semakin tumbuh dan berkembang. Menjaga agar sirkulasi dara tetap berjalan dengan lancar Anda harus mengatur posisi tidur Anda. Hindari berbaring dengan punggung berada dibawah.
Walaupun beberaring dengan posisi punggung derada dibawah memang tidak terlalu berbahaya bagi kandungan, namun Anda dan bayi akan merasa tidak nyaman dengan posisi tertidur seperti itu. Jadi Bun, jika Anda ingin lebih nyenyak ketika sedang tidur, tidak ada salahnya mencoba tips di atas.
Oleh: Ratna K.D
(vem/rsk)