Trisemester pertama kehamilan identik dengan perubahan hormon yang sangat drastis yang seringkali cukup mengganggu aktivitas ibu hamil. Salah satu perubahan hormonal yang sering dihadapi oleh ibu hamil adalah morning sick, yaitu rasa mual yang berlebihan di pagi hari.
Sebagai ibu hamil yang sedang memasuki tri semester pertama kehamilan, ladies harus siap dengan morning sick yang menghantui anda.
Pada awalnya, morning sick akan terasa menyiksa anda, apalagi bagi ladies yang bekerja; morning sick akan menghambat aktivitas anda.
Oleh karena itu, cobalah untuk mengendalikan morning sick anda sejak minggu keenam usia kehamilan.
Seperti dikutip dari laman webmd.com, beberapa cara yang dapat ladies lakukan untuk meminimalisir morning sick adalah:
1. konsumsilah pisang dan teh ketika anda lapar namun merasa mual
2. makan ringan setiap 2-3 jam sekali
3. minum sedikit-sedikit tapi sering
4. hindari makanan pedas dan berminyak
5. makan makanan berprotein tinggi sebelum tidur
Nah, semoga bermanfaat ya Moms.
Oleh: Pravianti Ayu Mirantiraras
(vem/rsk)