Anda Hamil? Jauhi Buah Pepaya!

Fimela diperbarui 15 Nov 2013, 16:57 WIB

Moms, kehamilan merupakan moment yang dinantikan setiap wanita untuk menyempurnakan kebahagiaan mereka. Kondisi hamil identik dengan kondisi yang rentan untuk jatuh sakit. Banyak hal yang ditakutkan para ibu hamil saat mereka mengandung diantaranya keguguran atau kondisi kandungan yang tidak sehat. Maka dari itu, anda harus berhati- dalam dalam menjaga kondisi kehamilan terutama menjaga kebutuhan nutrisi anda.

Situs www.babycenter.in menjelaskan kembali bahwa buah pepaya matang kaya akan vitamin dan nutrisi serta serat yang dapat mencegah terjadinya konstipasi atau sembelit. Akan tetapi bagaimana dengan buah pepaya yang masih mentah?

Unripe papaya atau pepaya mentah mengandung bahan kimia yang berbahaya bagi kandungan anda, yakni getah atau pepsin. Konsentrasi getah di pepaya mentah menyebabkan kontraksi rahim yang bisa mengarah pada keguguran.

Biasanya wanita yang tidak menghendaki kehamilan sering mengkonsumsi pepaya mentah sebagai kontrasepsi alami. Di samping itu dalam pepaya mentah juga terdapat kandungan papain yang menurunkan perkembangan dan pertumbuhan janin.

Papain juga dapat menghentikan pertumbuhan secara keseluruhan dan kelangsungan hidup janin sebab zat yang satu ini dapat melemahkan membran penting yang mempengaruhi kelangsungan hidup janin.

Jika anda sedang hamil muda, kandungan pepsin dan papain dapat menggugurkan kandungan anda. Dan jika anda sedang dalam kondisi hamil tua, getah pepaya muda ini membuat janin anda terlahir prematur.

Ladies, sebaiknya anda menghindari buah pepaya mentah jika menginginkan janin dalam kandungan anda selamat.

Oleh: Rannie

(vem/rsk)