Ladies, bila Anda merasa kulit Anda menua sebelum waktunya, sepertinya Anda harus mencoba facal poo burung. Apa sih itu?
Facial yang menggunakan bahan dasar kotoran burung sebagai campuran pada masker ini dikenal banyak orang Jepang lho. Sedang happening, begitu mereka menyebutnya.
Seperti yang dilansir di medicaldaily.com, ada sebuah spa center di Manhattan, Shizuka Spa, yang mengadopsi facial muka para geisha. Nama treatmen itu adalah Uguisu no Fun atau Geisha Facial.
Yang menjadi bahan utama dalam campuran masker itu adalah kotoran burung. Dalam campuran itu, masker dicampur dengan kotoran burung, dan juga urin. Tapi jangan khawatir, ada juga campuran masker beras disitu.
Mengapa kotoran burung?
Menurut sang pemilik salon, Shizuka Bernstein, burung nightingale atau burung gereja mengkonsumsi biji-bijian yang mengandung sebuah enzim. Enzim ini mampu membantu pengelupasan sel kulit mati, sehingga wajah tampak lebih muda.
Saat ini, setidaknya, ada 100 perempuan dan lelaki yang menikmati perawatan wajah tersebut setiap bulannya.
Perawatan ini mencontoh perawatan wajah yang sudah dilakukan oleh para Geisha di jaman kuno sejak 400 tahun silam. Perawata serupa juga dilakukan oleh para pemain teater dan kabuki.
Sebenarnya perawatan ini asalnya diperkenalkan oleh bangsa Korea kepada orang Jepang di jaman Edo. Saat itu, kotoran burung digunakan untuk menghapus noda yang menempel di baju. Kemudian, jadilah kotoran burung digunakan untuk menghapus “noda” di wajah.
Bagaimana Ladies? Tertarik? Anda bisa membelinya online hanya dengan @20 saja.
Oleh: Nastiti Primadyastuti
(vem/rsk)