Ladies suka membersihkan rambut di daerah kewanitaan? Atau mungkin Ladies lebih suka membiarkannya tumbuh secara alami? Kedua pilihan tersebut merupakan sepenuhnya hak Ladies. Nah, bagi Ladies yang rutin membersihkan rambut di area kewanitaan, Anda bisa mencoba salah satu teknik untuk membersihkan rambut daerah V, yakni waxing.
Teknik waxing memang biasanya atau bahkan harus dilakukan oleh ahlinya di salon-salon kecantikan. Sebab waxing yang Anda lakukan sendiri dapat sangat berisiko dan menyakitkan jika tidak dilakukan oleh ahlinya. Untuk memulai waxing, pertama-tama Anda akan diminta untuk rebahan pada sebuah meja dengan melepas celana atau bawahan Anda.
Kemudian, lilin panas yang telah disiapkan dioleskan pada daerah bikini line, lalu sebuah kain akan ditempelkan pada lilin panas yang telah dioleskan pada daerah yang diinginkan. Setelah lilin tersebut merekat pada rambut, kain tersebut akan ditarik dengan sangat cepat. Terdengar sangat menyakitkan memang, tapi sebanding dengan hasil yang Ladies dapatkan.
Ladies akan mendapati rambut di bawah sana bersih dan halus seperti tidak pernah ada rambut yang tumbuh di sana. Sayangnya, waxing lebih mahal daripada membersihkan rambut daerah V dengan menggunakan pisau cukur atau krim perontok rambut. Ladies pun harus melakukan waxing secara rutin setiap satu atau dua bulan sekali untuk menjaga kecantikan rambut daerah V.
Lebih lanjut, seperti yang dilansir dari ivillage.com, Ladies juga harus pintar-pintar dalam memilih salon yang baik untuk ritual waxing ini. Tanyakan pada teman atau saudara Anda yang pernah mencoba waxing agar Ladies mendapatkan referensi mana salon yang baik dalam melakukan waxing. Selamat mencoba.
Oleh: Lies Nureni
(vem/rsk)