Sabun Pembersih Vagina, Amankah?

Fimela diperbarui 18 Okt 2013, 10:59 WIB

Ladies, vagina merupakan organ tersensitif yang perlu perhatian khusus karena sangat rentan terkena infeksi jamur. Dengan peranannya sebagai organ paling intim pada wanita, maka sudah sepantasnya berbagai hal yang berkaitan dengan kesehatan organ reproduksi ini, secara luas harus diketahui oleh kaum hawa. Menjaga kesehatan dan kebersihan vagsihina adalah sebuah hal yang mutlak dilakukan oleh setiap wanita.

Perawatan kecantikan kini tidak hanya dilakukan di luar saja ternyata banyak wanita yang saat ini melakukan perawatan kecantikanya di bagian yang sangat vital yankni di vagina mereka. Bicara mengenai perawatan vagina, tak jarang wanita menggunakan sabun untuk membersihkan area kewanitaan setiap kali mandi. Namun ternyata pemakaian sabun secara berlebihan untuk vagina justru akan memberikan dampak kurang baik.

Dijelaskan pada situs womens-health.com, bahwa dengan penggunaan produk pembersih vagina dapat mematikan bakteri baik. Dengan matinya bakteri baik pada vagina, maka akan mengakibatkan terganggunya keseimbangan pH. Perlu Anda ketahui juga hindari penggunaan produk pembersih vagina.

Seperti yang sudah dijabarkan sebelumnya, bahwa vagina adalah organ intim yang mampu membersihkan dirinya sendiri. Menggunakan produk pembersih vagina dapat mengganggu proses alamiah yang terjadi pada vagina. Dengan pembersih vagina akan membuat bakteri baik mati, selain itu pembersih vagina juga dapat menyebabkan inflamasi lho.

Nah, tahukah Anda bahwa vagina yang sehat secara atomatis akan membersihkan dirinya sendiri. Jadi Anda tak perlu repot-repot menggunakan sabun untuk membersihkan vagina Anda, lagi pula menggunakan sabun juga berbahaya lho untuk kesehatan vagiana Anda.

Oleh: Ismaya Indri Astuti

(vem/rsk)
What's On Fimela