Memilih Anting-anting Sesuai Bentuk Wajah (Bagian 2)

Fimela diperbarui 17 Okt 2013, 21:46 WIB

Ladies, setiap wanita dikaruniai wajah dengan bentuk dan karakter yang berbeda-beda. Sesekali Anda mungkin tertarik meniru gaya orang lain, tapi ternyata tidak sesuai dengan wajah Anda. Jika Anda menyebut karakter wajah Anda sebagai sebuah kekurangan? Wah, jangan berkecil hati dulu. Dengan aksesoris yang tepat, wajah Anda akan tampak lebih menawan.

Pada artikel sebelumnya telah dibahas bagaimana memilih anting-anting yang tepat untuk wajah bulat dan oval. Nah, kali ini akan dibahas bagaimana sebaiknya bentuk anting-anting yang sesuai untuk wajah berbentuk hati dan berlian. Semuanya terinspirasi dari earringsplanet.com:

1. Wajah berbentuk hati

Selebriti dunia seperti Reese Witherspoon dan Scarlett Johansson memiliki wajah berbentuk hati. Bentuk wajah ini ditAndai dengan rahang yang sempit namun melebar pada tulang pipi dan dahi. Bentuknya mirip sekali dengan wajah oval, tetapi bagian tulang pipi lebih sempit dan dagu lebih lancip.

Jika Anda merasa berwajah hati, pakailah anting-anting dengan bentuk melebar ke bawah seperti piramid. Lebar anting di bagian bawah akan menyeimbangkan dagu kecil Anda. Untuk jenis wajah ini, jangan sekalipun memakai anting-anting berbentuk hati.

2. Wajah berbentuk berlian

Wajah berbentuk berlian memiliki dahi yang lebar dan kuat dengan garis rambut kotak dan bentuk rahang yang berbentuk persegi. Bentuk wajah ini memiliki pipi lebar tapi menyempit di dahi. Bagi Anda yang merasa memiliki wajah berlian, pakailah anting-anting yang tidak terlalu panjang tetapi lebar. Anda juga mencoba anting-anting dengan kombinasi garis lurus dan berlekuk untuk bentuk wajah ini. Selain itu, anting-anting kecil juga sesuai untuk Anda kenakan.

Oleh: Ayu Liskinasih

(vem/rsk)
What's On Fimela