Lihatlah Juga Posisi Mereka

Fimela diperbarui 07 Okt 2013, 09:54 WIB

Memberikan pendidikan seksual sebenarnya bukan perkara yang bisa dianggap mudah. Pola piker yang berbeda dengan anak, keadaan lingkuangan mereka, teman-teman dan juga sekolahan ikut bagian dalam mengembangkan perilaku mereka dalam menhadapi keadaan disekitar mereka. Ketika mereka dipermaslahkan tentang persoalan seks, akan lain lagi ceritanya.

Anak-anak, terutama remaja, memilki kecenderungan akan rasa penasaran mereka yang teramat besar. Ada keinginan untuk selalu mencoba hal baru dan menjadikan hal baru sebagai pengalaman mereka. Nah, dari hal seperti ini sebagai orang tua memang harus mengarahakan mereka kearah kesimpulan positif dan negatif akan hubungan seksual yang mungkin mereka lakukan.

Mayoclinic.com menyarankan, dalam hal ini, Anda sebagai orang tua harus juga memikirkan posisi mereka sebagai remaja. Tidak menutup kemungkinan, mereka akan menolak saran dari Anda karena dianggap tidak sesuai dengan keadaan di sekitar mereka.

So, jangan seolah terlalu menggurui mereka. Pelajari dulu keadaan sekitar dan ketahuilah teman-teman mereka. Ajak sesekali teman-temannya untuk mampir di rumah agar Anda mengerti karakter mereka. Tentu dengan demikian, anak-anak akan lebih bisa menerima.

Berikan mereka arahan dan peringatan dengan memposisikan Anda seperti temannya.Tanyakan sedikit demi sedikit mengenai teman-temannya, dan berikan saran ketika berteman mereka. Dengan begitu, ia tidak akan takut untuk bercerita kepada Anda tentang masalahnya. Termasuk masalah seksual, yang mungkin saja selalu membuat mereka penasaran.

Oleh: Nurrohman Sidiq

(vem/rsk)
What's On Fimela