Selamat ya Moms! Di Minggu ke 37 ini, bayi Anda sudah resmi jadi bayi full-term alias tidak prematur dan tidak perlu khawatir jika ia bisa lahir pada hari-hari ini. Perkembangan bayi belum bisa dikatakan benar-benar selesai.
Ia akan lebih banyak memakan tempat di rahim, walaupun ia tidak mendendang terlalu sering seperti sebelumnya. Ia mugkin hanya meregangkan tubuhnya, dan berputar misalnya.
Menurut whattoexpect.com bumil pada minggu ke 33 ini cenderung terkena insomnia, atau susah tidur. Moms bisa mencoba beberapa tips dari pregnancy.about.com berikut ini untuk mengatasi insomnia Anda:
1. Pergi tidur saat benar-benar mengantuk. Biasanya kalau belum ngantuk sudah Anda paksa untuk tidur, malah susah tidur deh jadinya. Untuk membantunya, hindari konsumsi kafein dan olahraga terlalu berat di sore hari. Dan jangan ngobrol, terutama membicarakan masalah yang berat atau penting, sebelum tidur.
2. Minum susu hangat pada jam-jam Anda biasanya akan tidur.
3. Mandi air hangat sebelum Anda tidur bisa membuat Anda lebih rileks
4. Membaca buku bisa membuat Anda tertidur lebih cepat
5. Kalau sudah susah tidur, jangan dipakai tiduran terus, melainkan bangun atau ganti posisi dulu. Lalu coba lagi tidur 30 menit kemudian.
Walaupun insomnia bisa jadi ‘latihan’ saat adik bayi sudah lahir nanti dan terbangun pada malam hari, tapi usahakan Moms bisa mendapat istirahat yang cukup.
Oleh: Agit Diyanita
(vem/rsk)