Seks Ketika Hamil? Perhatikan Hal-Hal Berikut Ini

Fimela diperbarui 23 Sep 2013, 18:47 WIB

Untuk beberapa wanita, kehamilan berarti menekan tombol pause ke dalam kehidupan seksual Anda. Sementara untuk beberapa yang lainnya, bisa jadi seks tidak perlu berhenti. Benar, Ladies, menurut babycenter.com, melakukan hubungan seks selama hamil tidak akan menyebabkan masalah pada periode kehamilan Anda. Namun penting untuk memahami bahwa seks saat hamil akan sangat dipengaruhi oleh kondisi kehamilan Anda lho, Ladies. Coba perhatikan beberapa hal di bawah ini

Tubuh Anda Jadi Lebih Sensitif
Kehamilan membuat beberapa bagian tubuh Anda menjadi lebih sensitif. Selain bertambah besar, organ-organ seksual Anda seperti Ms. V dan payudara akan mengalami pembesaran. Untuk beberapa wanita, sensitivitas ini bisa menjadi bumbu untuk seks yang luar biasa, sementara untuk yang lain, seks bisa menjadi tidak nyaman dan menyakitkan akibat terlalu sensitif. Memahami seperti apa kondisi tubuh Anda ketika hamil adalah kunci dari seks di saat mengandung, Ladies

Waspadai Kontraksi
Kehamilan akan membuat bagian kewanitaan Anda lebih sensitif, dan lebih mudah ‘basah’ dan terangsang. Tentunya ini akan menjadi nilai tambah untuk Anda melakukan seks bukan? Akan tetapi, waspadai kemungkinan kontraksi yang terjadi dengan cairan atau vaginal discharge tersebut ya, Ladies, terutama bila seks Anda lakukan pada trimester ketiga

Lakukan Penyesuaian
Melakukan seks ketika hamil berarti membuat penyesuaian di sana-sini agar seks bisa membuat Anda mencapai kepuasan tanpa harus membahayakan kondisi kandungan Anda. Bila memang kesulitan untuk melakukan seks seperti biasa akibat ukuran perut yang sudah menggembung, coba posisi seks yang lainnya. Bila memang tubuh Anda terlalu sensitif untuk melakukan penetrasi, oral seks bisa menjadi alternatif. Kuncinya adalah menemukan yang mana yang cocok untuk Anda dan pasangan Anda, Ladies

Oleh: Mamor Adi P.

(vem/rsk)