Aktivitas seksual datang bersama tanggung jawab yang besar lho, Ladies. Aktivitas seksual perlu perencanaan dan harus dilakukan dengan berhati-hati. Seks yang aman bukan hanya berarti melakukan aktivitas seksual yang aman, tapi juga mengetahui kapan harus menggunakan pengaman dan dengan tujuan apa.
Banyak orang belum memahami betapa pentingnya seks aman. Seks yang aman adalah melakukan hubungan seksual dengan menggunakan pengaman seperti kondom, atau menggunakan obat-obatan pencegah kehamilan seperti Pil KB. Kebanyakan seks dilakukan tanpa perencanaan dan tanpa pengaman. Hmmm, hal seperti inilah yang dapat menyebabkan berbagai macam masalah dalam kehidupan anda lho, Ladies.
Salah satu dari masalah tersebut adalah STD atau sexually transmitted diseases. Penyakit menular seksual adalah permasalahan kesehatan yang sudah berjalan dalam waktu lama dan masih sulit untuk dikendalikan. Meski banyak orang membuat peraturan untuk tidak berhubungan seksual sebelum menikah atau hanya memiliki satu pasangan saja, selalu ada resiko untuk anda terserang penyakit tersebut bila anda tidak memastikan hubungan seksual yang anda lakukan aman baik untuk anda maupun pasangan anda.
Menurut datehookup.com, melakukan seks aman tidak hanya bertujuan untuk mengurangi penyebaran penyakit menular seksual saja lho. Untuk beberapa kasus, seks aman juga berfungsi untuk menunda kehamilan pada usia dini untuk membatasi jumlah anak atau untuk mereka yang belum siap untuk menjadi orang tua. Kepadatan penduduk dan tanggung jawab besar sebagai seorang orang tua tentunya sudah menjadi dua hal yang perlu kita perhatikan dan bicarakan dengan pasangan kita lho, Ladies.
Oleh: Mamor Adi P.
(vem/rsk)