Ladies, berikut adalah 5 cara untuk mengembangkan keingintahuan anak seperti dilansir oleh parenting.com.
Menurut Pam Schiller penulis buku “the Seven Skills for School Success”, keingintahuan adalah kunci kecerdasan. Keingintahuan ini dapat dipupuk melalui beragam kegiatan dan pengalaman untuk merangsang otak anak.
Usaha pertama yang dapat anda lakukan untuk mengembangkan keingintahuan anak adalah dengan merubah rutinitas yang sudah lama dilakukan di rumah. Ladies, cara ini akan merangsang keingintahuan anak karena ia akan mulai bertanya mengapa ada yang berbeda di rumah.
Cara lain untuk mengembangkan keingintahuan adalah dengan merubah tempat anda biasa menaruh mainan anak. Ladies, cara ini mampu memicu anak untuk lebih berpikir “mengapa” anda memindahkan mainannya daripada “dimana” anda memindahkan mainannya.
Ladies, apakah anda sering membacakan dongeng kepada anak? Keingintahuan anak dapat pula dipupuk dengan cara mengganti karakter maupun jalan cerita dongeng yang biasa anda ceritakan. Dengan cara ini anak mampu berpikir kreatif dan ia akan mulai menyadari bahwa anda merubah ceritanya.
Keingintahuan anak dapat anda rangsang dengan cara menaruh space khusus untuk anak mengekspresikan kemampuan anak dan melatih ia menjadi kreatif. Sebagai contoh, anda dapat membelikannya whiteboard untuk ia lebih leluasa belajar atau blackboard untuk merangsang bakat menggambarnya.
Terakhir, parenting.com menyarankan anda untuk mengembangkan keingintahuan anak dengan cara menyuguhkan ia dua cerita dongeng seperti Cinderella dan Snow White kemudian memintanya memaparkan perbedaannya.
Bagaimana Ladies, semoga tipsnya bermanfaat ya!
Oleh: Nastiti Primadyastuti
(vem/rsk)