Yuk Membangun Rumah Tangga Yang Baik Menurut Pandangan Islam (Part 3)

Fimela diperbarui 08 Sep 2013, 14:49 WIB

Ladies, pada artikel sebelumnya telah diulas mengenai beberapa tips bagi suami istri untuk membangun keluarga sakinah mawaddah wa rahmah. Pada artikel ini akan dibahas kelanjutan tips-tips tersebut yang telah dirangkum dari islamnewsroom.com supaya anda dapat membina keluarga yang baik menurut pandangan Islam.

• Tebarkan Kedamaian di Rumah
Istri : Ladies, jangan lupa untuk selalu memberikan salam ketika suami anda pulang ke rumah. Tak hanya itu, ucapkanlah salam ketika akan keluar maupun datang ke rumah.
Suami : Anda sebagai suami juga harus memberikan salam bagi istri anda saat akan pergi meninggalkan rumah maupun saat kembali ke rumah.

• Jangan Lupa Senyum
Istri : Senyum adalah ibadah. Jadi, mengapa anda tidak beribadah yang paling sederhana dengan tersenyum kepada suami tersayang?
Suami : Jangan lupa untuk memberikan hal paling istimewa, yakni tersenyum pada istri anda agar dia merasa senang, anda pun juga akan senang.

• Kerjakan Pekerjaan Rumah Tangga
Istri : Membersihkan rumah, memasak, mengurusi anak, mencuci baju, dan sebagainya adalah pekerjaan paling mulia yang dapat anda lakukan sebagai seorang istri shalihah.
Suami : Bukan hanya istri yang harus mengurusi pekerjaan rumah tangga, anda sebagai suami juga harus membantunya dalam melakukan pekerjaan rumah tangga.

Nah, bagaimana Ladies? Mudah bukan membangun rumah tangga yang baik menurut pandangan Islam?

Oleh: Lies Nureni

(vem/rsk)