Salim dan Anarkali adalah cerita cinta yang wajib Anda ketahui. Cerita ini mengisahkan seorang pangeran yang jatuh cinta pada rakyat jelata. Kelanjutan cerita ini mungkin memang kurang lebih sama dengan apa yang sering Anda lihat di sinetron atau film-film, tetapi cerita yang nantinya berakhir tragis ini tetap wajib untuk diketahui.
Seperti yang diceritakan di amolife.com, cerita ini berawal dari jatuh cintanya pangeran dari Mughal yang bernama Salim kepada seorang wanita yang tidak berasal dari keluarga bangsawan bernama Anarkali. Ia langsung jatuh cinta pada wanita ini karena kecantikannya yang tiada tandingannya.
Meski cinta mereka berdua teramat dalam, raja Mughal yang juga merupakan ayah dari pangeran Salim ini tidak bisa menerima bahwa anak kesayangannya jatuh cinta pada seorang wanita dari kalangan rakyat jelata. Ia mengupayakan berbagai cara untuk memisahkan Salim dan Anarkali, tetapi hal tersebut tidak pernah berhasil.
Mengetahui apa yang diperbuat oleh ayahnya tersebut, Salim mendeklarasikan bahwa ia berperang melawan ayah kandungnya sendiri. Usaha ini pantas untuk dihargai, tetapi pasukan pangeran Salim ternyata tidak sekuat pasukan ayahnya. Akhirnya ia bisa dikalahkan oleh ayahnya sendiri.
Karena telah berusaha memberontak, pangeran Salim dihukum hukuman mati. Mendengar hal tersebut, di hari hukuman mati tersebut akan dilaksanakan, Anarkali datang ke tempat eksekusi tersebut dan mengatakan pada semua orang yang ada di sana bahwa ia mencinta Salim dan mau melakukan apapun agar nyawa kekasihnya tersebut dapat diselamatkan.
Raja Mughal ini kemudian memerintahkan pasukannya untuk mengubur Anarkali hidup-hidup. Hal tersenit pun segera dilaksanakan. Anarkali dikubur hidup-hidup di depan Salim, lelaki yang amat dicintainya.
Oleh: Meilia Hardianti
(vem/rsk)