Tips Ampuh Menurunkan Stres

Fimela diperbarui 26 Agu 2013, 15:17 WIB

Ladies, sebagai wanita, banyak sekali yang harus dihandle, mulai urusan rumah mungkin juga kantor. Tuntutan untuk bisa menangani berbagai macam hal terkadang memberi tekanan tersendiri bagi wanita. Belum lagi tampilan sosok wanita sempurna yang disuguhkan oleh media terkadang membuat mereka sedikit tertekan.

Dengan banyaknya hal yang bisa membuat wanita stres, ada baiknya Anda mencoba beberapa hal di bawah ini untuk menguranginya seperti dilansir dari situs mentalcarefacts.com

Jangan terlalu berusaha menghandle semuanya

Sebagian besar wanita sangatlah perfeksionis, Ladies. Hal tersebut membuat mereka sulit untuk meninggalkan sesuatu yang belum beres. Namun Ladies, tidak semua hal bisa Anda tangani, ada beberapa hal yang tidak bisa Anda kendalikan. Jadi, cobalah untuk berpikir tenang dan melepaskan beberapa hal yang tidak bisa Anda kendalikan tersebut.

Olahraga

Dengan berolahraga dan mengombinasikannya dengan meditasi seperti yoga, akan sangat membantu Anda menghadapi stres. Dengan berolahraga, Anda akan merasa lebih segar dengan bekerjanya hormon yang membuat Anda merasa nyaman dan yoga akan membuat Anda rileks.

Pijat

Pijat ini sangat baik bagi siapa saja, mulai ibu rumah tangga hingga wanita karir. Namun bagi yang menjalankan keduanya, nampaknya lebih membutuhkan hal ini, Ladies. Lakukan pijat untuk mengembalikan kesegaran tubuh Anda. Dengan demikian Anda akan merasa lebih rileks dan stres Anda semakin berkurang.

Permudah hidup Anda

Ladies, tahukah Anda bahwa penyebab stres yang paling besar pada wanita adalah tuntutan Anda terhadap diri Anda sendiri? Anda mungkin sering melakukan banyak hal dalam satu hari untuk mencapai apa yang Anda inginkan. Namun sekarang cobalah untuk mempermudah hidup Anda tersebut, Ladies.

Manfaat lain dari hal ini adalah jika Anda telah berkeluarga, putra-putri dan suami Anda justru akan merasa senang bisa bersantai bersama Anda. Jika terdapat tawaran untuk melakukan suatu hal di luar pekerjaan Anda, Anda boleh kok tidak menerimanya, dengan begitu Anda bisa lebih rileks dan menikmati waktu Anda.

Nah, bagaimana Ladies, dengan mengetahui cara-cara mengatasi stres di atas, kini Anda bisa lebih rileks dalam menjalani hidup dan menikmati waktu Anda yang sebenarnya bisa menjadi sangat mengasyikkan. Selamat mencoba, Ladies!

Tulus W

(vem/ova)