Bunda, melahirkan merupakan proses yang kebanyakan ditakuti oleh para calon ibu. Tidak sedikit Ibu hamil merasa khawatir dengan proses kelahiran bayi mereka. Mereka berfikir bahwa persalinan yang dilakukan secara normal biasanya sangat sakit. Namun jangan khawatir bu, terdapat banyak cara alternatif persalinan yang dapat dipilih dan dipertimbangkan lho.
Dijelaskan di babyzone.com, kemajuan dalam bidang medis memberikan banyak beberapa alternatif persalinan yang dirancang untuk mengurangi rasa sakit. Berikut adalah beberapa metode alternatifnya:
1. Hypnobirthing
Metode ini mengandalkan hypnotheraphy pada sang ibu untuk meredakan ketakutannya. Hypnotherapy dipercaya dapat mereduksi rasa sakit bahkan bisa menghilangkan rasa sakit.
2. Waterbirthing
Waterbirthing adalah proses melahirkan yang dilakukan di dalam bak berisi air hangat. Air hangat akan menyebabkan otot-otot menjadi elastis dan mempermudah proses mengejan. Cara ini juga akan membuat Ibu lebih rileks sehingga rasa sakit tidak besar.
3. Bedah Caesar
Bedah Caesar banyak dipilih oleh para Ibu. Sebetulnya, bedah Caesar hanya diperlukan apabila cara lain sudah tidak berhasil dan kondisi Ibu serta balita dalam kondisi yang membahayakan.
4. Lumbar Epidural Analgesia (LEA)
LEA merupakan metode yang berbeda dengan Bedah Cesar yang sudah dikenal oleh masayarakat luas. Metode LEA merupakan jenis anastesi lokal yang diberikan pada otot-otot yang digunakan saat melahirkan, dengan diberikan obat anastesi, otot tersebut tidak akan merasakan nyeri saat melahirkan.
Metode-metode tersebut dapat menjadi pilihan alternatif para Ibu hamil. Disarankan untuk para Ibu hamil mencari tahu lebih lanjut tentang metode persalinan yang paling tepat untuk mereka.
Oleh: Ismaya Indri Astuti
(vem/rsk)