Ingin Hasil Foto Pernikahan Membuat iri Banyak Orang? Coba Pose ini!

Fimela diperbarui 22 Agu 2013, 17:59 WIB

Selain gaun pernikahan yang mengagumkan, hal yang pasti diperhatikan di hari pernikahan Ladies adalah foto pernikahan. Oleh karena itu, Anda harus meluangkan waktu untuk mencari inspirasi agar foto Anda dapat membuat iri banyak gadis yang melihatnya.

Selain posisi foto dari sudut pandang normal dan penampilan yang menarik, Ladies juga harus mengikutsertakan emosi dan atmosfer yang unik dalam foto. Ini dia beberapa ide pose foto pernikahan yang bisa menjadi inspirasi menurut confettidaydreams.com.

Ide pertama berasal dari foto jepretan Justin Wright. Dalam foto ini Pasagan pengantin memegang foto pernikahan orang tuanya. Foto ini mampu membangkitkan rasa penasaran bagi generasi selanjutnya yang melihat. So Vintage!

Foto inspiratif selanjutnya berasal dari ide Brooke Kelly dengan tema “Super Fun”. Dalam tema ini, pengantin menggunakan properti foto yang sedikit gila seperti: pigora besar yang dibawa oleh pasangan pengantin, kacamata renang, topeng dsb.

Selain itu, Anda bisa memakai tema kelompok. Seperti yang terlihat di pernikahan Blushing Bride, pengantin berfoto dengan sekelompok teman yang membawa potongan tulisan berupa kata-kata indah untuk pernikahan. Mereka mengangkatnya bersama dan tertawa bahagia dengan tulisan yang akhirnya terbaca “..and they lived happily ever after”. Wow!

So Ladies, punya ide kreatif apa yang lebih funnier atau bahkan lebih "Super-er Fun" dari ide Non Kelly di atas? Mau coba memasukkan cincin kawin sambil terjun payung atau di bawah guyuran air terjun? Tema 'Kota Mati' atau sekalian saja di tengah penonton pertandingan sepak bola yang Anda atau pasangan Anda gemari?

Well, kerjasama dengan fotografer Anda untuk mendapatkan hasil jepretan yang Anda inginkan, ya Ladies! Have Fun!

Oleh: Orista V Anggraningtyas

(vem/rsk)
What's On Fimela