Kista Payudara, Apakah Itu?

Fimela diperbarui 20 Agu 2013, 19:53 WIB

Apakah anda merasa ada gumpalan seukuran anggur di sekitar payudara anda? Jangan panik dulu, ladies, karena mungkin itu adalah kista payudara.

Ladies, seringkali gumpalan kista payudara disalah artikan sebagai kanker payudara karena bentuknya hampir sama. Karenanya ada baiknya ladies menyimak ulasan berikut agar lebih mengenal apa itu kista payudara.

Kista payudara adalah gumpalan berisi cairan yang terdapat di sekitar payudara. Ukuran kista dapat berubah dan berpindah ketika menstruasi berlangsung.

Bagi ladies yang berusia 30 sampai 40 tahun, anda lebih rawan terkena penyakit yang satu ini. Tapi, umumnya, kista payudara akan menghilang dengan sendirinya saat wanita mulai memasuki usia menopause.

Ladies, benjolan kista lebih jinak daripada tumor payudara, dan dapat disembuhkan. Bagi anda yang memiliki kista payudara, jangan khawatir, karena memiliki kista bukan berarti juga akan memiliki kanker payudara.

Seperti dikutip dari voice.yahoo.com, National Cancer Institute menemukan bahwa kista payudara kecil kemungkinannya untuk berkembang menjadi kanker payudara.

Penyebab pasti dari kista payudara masih belum diketahui, tapi banyak peneliti yang berpendapat bahwa kista terbentuk akibat kadar hormon estrogen yang berlebihan dalam tubuh.

Walaupun tidak berbahaya, apabila anda merasakan adanya benjolan atau gumpalan kista di sekitar payudara anda, segeralah mendatangi dokter untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut. Umumnya dokter akan melakukan beberapa tes, seperti mammografi, USG payudara, dan aspirasi jarum halus (fine needle aspiration), untuk memastikan apakah itu benjolan kista atau bukan.

Asizah

(vem/ova)
What's On Fimela

Tag Terkait