Mimpi-Mimpi Saat Hamil

Fimela diperbarui 30 Jul 2013, 16:04 WIB

Mimpi-mimpi yang anda alami bisa menjadi liar, aneh, dan gila dalam keadaan apapun. Ditambah dengan kehamilan yang sedang anda jalani, anda dapat mendapatkan kombinasi mimpi-mimpi yang menarik. Mimpi yang dialami oleh wanita hamil bisa mencemirkan hal-hal yang terjadi pada kehidupan sehari-hari, buku yang anda baca, dan film yang anda tonton, dan kadang-kadang warna-warna yang menakutkan.


Anda dapat bermimpi tentang anjing yang dapat berbicara, tabrakan mobil, berhubungan seksual dengan bos atau selebriti atau bahkan tetangga sebelah rumah anda. Perasaan gugup, emosi-emosi yang bervariasi dan hormon-hormon dapat berperan besar dalam mimpi-mimpi yang anda alami.


Sementara jenis-jenis mimpi anda ini terasa ganjil, pregnancy.org menjelaskan bahwa mimpi-mimpi ini cukup normal. Mimpi-mimpi yang terjadi saat anda hamil disebabkan karena otak dan pikiran anda bekerja lebih keras selama anda hamil. Kombinasi dari hormon dan tidur yang terganggu dapat memaksa anda untuk terbangun lebih sering dan membuat anda lebih mengingat mimpi-mimpi anda.


Tidak semua mimpi yang terjadi saat anda hamil terlihat konyol atau memalukan. Beberapa terlihat menakutkan. Anda mungkin bermimpi melahirkan bayi yang tidak memiliki tangan, melihat diri anda sendiri melempar bayi anda keluar jendela mobil atau berjalan-jalan dalam sebuah tenda.


Pada trimester pertama, mimpi-mimpi anda bisa saja terfokus pada binatang-binatang yang kecil dan lemah, terutama binatang air. Mimpi erotis yang melibatkan mantan kekasih atau actor-aktor film idola anda. sangat menarik bukan?

Oleh: Desti Ayu Ruhiyati

(vem/tyn)
What's On Fimela