Yuk Mengurangi Risiko Kanker Payudara II

Fimela diperbarui 23 Jul 2013, 22:59 WIB

Ladies sekalian, tidak mudah memang hidup di zaman yang serba modern seperti sekarang ini. Perubahan zaman yang pesat juga diikuti oleh pertumbuhan penyakit yang pesat juga misalnya kanker payudara. Agar ladies sekalian dapat tetap hidup sehat yang bebas dari kanker payudara, ikutilah beberapa tips dari laman health.com berikut ini.

• Mendeteksi sedari dini tentang adanya kanker payudara dalam tubuh wajib dilakukan oleh setiap wanita. Maka dari itu, mulailah dari sekarang untuk melakukan pemeriksaan payudara sendiri agar anda dapat mengetahui adanya perubahan pada payudara. Bahkan biasanya timbulnya benjolan lebih dulu ditemukan sebelum pemeriksaan mammografi.

• Selain pemeriksaan sendiri, anda juga dapat melakukan mammografi rutin minimal setiap setahun sekali. Pemeriksaan mammografi dapat anda mulai sedari usia sekitar 40 tahun. Namun, jika anda memiliki riwayat keluarga dengan kanker payudara sebaiknya mulailah pemeriksaan mammografi sedari usia dini sekitar 20 atau 30 tahun.

Nah, ladies sekalian, bagaimana tipsnya? Tips mengurangi risiko kanker payudara pada artikel ini dan artikel sebelumnya mudah dijalankan bukan? Maka dari itu, yuk mari mulai sekarang menjalankan tips-tips tersebut agar dapat terhindar dari bahaya kanker payudara yang dapat menyerang tubuh cantik anda.

Oleh Lies Nureni

(vem/tyn)
What's On Fimela