Cara Mencuci Baju Bayi

Fimela diperbarui 13 Jul 2013, 14:40 WIB

Mungkin bagi sebagian besar ibu yang baru melahirkan bayi, pasti masih bingung terhadap cara-cara penanganan yang baik pada setiap barang kebutuhan dari si bayi. Mungkin sebagian dari ibu bayi masih bingung bagaimana cara memandikan bayi, cara mencuci baju bayi, dan masih banyak lagi.

Dalam menangani bayi dan peralatan bayi, tentu ada perbedaan perlakuan. Seperti contohnya untuk mencuci bapakaian bayi. Mencuci baju bayi tidak hanya sekedar dicuci dan bersih, namun, anda harus bisa menghilangkan bakteri pada pakaian bayi.

Berikut ini ada tips dari howtocleanstuff.net mengenai cara membersihkan pakaian bayi.

Yang perlu disiapkan adalah mesin cuci, jika anda tidak punya mesin cuci, menggunakan sikat pakaian juga bisa dilakukan. Selain itu Siapkan pula deterjen.

Setelah semua siap, mulai lah mencuci pakaian bayi dengan mencampur pakaian, deterjen, dan air dalam mesin cuci atau kaleng. Jika anda mencuci dimesin cuci, putar saja penanda waktu mencuci. Jika anda tidak menggunakan mesin cuci, sikatlah seluruh bagian pakian bayi yang kotor hingga bersih.

Setelah pakaian bersih, masukkan pakaian bayi kedalam ember yang sudah terisi dengan air bersih. Ember berisi air bersih ini untuk membilas sisa sabun pada saat pakaian dicuci.

Setelah pakaian bayi sudah dibilas dalam ember, bilaslah lagi pakaian bayi dengan menggunakan air mengalir. Pembilasan dengan air yang mengalir ini berguna untuk menghilangkan sisa air sabun yang menempel pada pakaian.

Setelah dibilas untuk kedua kalinya, lakukan penjemuran dengan menggantung pakaian itu di bawah sinar matahari, agar selain pakaian kering, bakteri pada pakaian juga akan mati.

Oleh: Nastiti Primadyastuti

(vem/rsk)
What's On Fimela