Mutasi Gen Sebabkan Kanker Payudara?

Fimela diperbarui 29 Jun 2013, 15:19 WIB

Gen dalam sel yang ada di tubuh kita ini merupakan kumpulan informasi yang diwariskan oleh nenek moyang kita lho Ladies. Karena itulah ada beberapa penyakit yang sifatnya turunan, salah satunya adalah kanker payudara. Sekitar 5-10% dari jumlah total kanker payudara yang ada saat ini bersifat turunan.

Contohnya, jika seseorang di keluarga Anda, entah itu ayah, ibu, kakek, atau nenek, memiliki gen BRCA1 atau BRCA2 (Breast Cancer1/2) maka kemungkinan Anda mengidap kanker akan menjadi lebih tinggi. Seperti yang dilansir oleh cancer.org, ketika gen bawaan bermutasi, gen tersebut akan tumbuh melebihi ukuran normal dan bisa menjadi penyebab awal dari tumbuhnya sel kanker.

Gen-gen hasil mutasi itu menyimpan berbagai resiko bagi Anda yang memilikinya. Bagi wanita yang pernah memiliki kanker di salah satu payudaranya, akan beresiko terkena kanker di payudara yang lain. Selain itu, mereka juga berpotensi terkena kanker rahim dan kanker lainnya. Begitu juga bagi para pria yang memiliki gen tersebut, resiko mereka terkena kanker juga akan meningkat.

Serem ya? Jangan takut dulu Ladies. Untung Anda membaca artikel ini. Bukannya ngelantur tanpa sebab, tapi para wanita yang memiliki informasi dasar dari kanker ini akan bisa mengetahui tindakan yang perlu dilakukan untuk mengidentifikasi gen yang bermutasi tersebut dan melakukan tindakan pencegahan lebih lanjut.

Caranya dengan melakukan tes yang disebut dengan Screening. Screening merupakan serangkaian tes yang berfungsi untuk mendeteksi berbagai penyakit sebelum penyakit tersebut mulai berkembang, khususnya kanker. Setelah itu pencegahan lebih lanjut akan dapat dilakukan.

Oleh Sony Anshar

(vem/sfg)