Rasakan Gerakan Calon Bayi Anda!

Fimela diperbarui 27 Jun 2013, 09:50 WIB

Tentunya merasakan kehamilan merupakan sebuah anugerah terindah dalam hidup Anda kan, Ladies? Pada usia kehamilan ke 16 sampai dengan 22, Anda sebagai ibu hamil akan merasakan takjubnya gerakan bahkan tendangan bayi di dalam perut Anda. Apalagi jika ini adalah kehamilan pertama Anda.

Untuk itu, perlu Anda ketahui ya apakah itu gerakan dari bayi Anda atau gemuruh perut biasa. Menurut babycenter.com, beberapa wanita hamil mengaku gerakan dari bayi dalam kandungan seperti ikan yang berenang-renang atau bahkan kupu-kupu yang sedang terbang di dinding rahim. Jika sensasi tersebut Anda alami, kemungkinan bayi Anda sedang berkomunikasi dengan Anda.

Ladies perlu tahu bahwa gerakan dari bayi dalam kandungan ini akan muncul secara teratur bahkan dalam sehari. Awalnya frekuensi gerakan ini kecil namun dengan bertambahnya usia serta ukuran calon bayi, tentu kekuatan yang di keluarkan akan semaking besar dan sering.

Pada tiga bulan pertama sampai bulan ke enam, Anda akan rasakan sendiri bagaimana calon bayi Anda terus menendang-nendang dan bergerak. Oiya, ladies! Jangan lupa untuk terus mengawasi keteraturan gerakan calon bayi ya. Karena jika frekuensi geraknya semakin berkurang dan melemah, bisa jadi timbul sebuah masalah kehamilan.

Rasakan gerakan calon bayi anda dengan duduk tenang atau merebahkan badan anda dengan rileks. Saat si calon bayi mulai bergerak, hitunglah jumlah gerakan tersebut. Namun jika dalam dua jam anda tidak merasakan apapun, hubungin dokter kandungan anda.

Oleh: Asa Pilar

(vem/sfg)
What's On Fimela