Apakah Olahraga Buruk Bagi Kulit? Simak di Sini Penjelasannya

Annissa Wulan diperbarui 18 Des 2018, 08:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Ya, semua orang tahu bahwa olahraga adalah kebiasaan baik untuk menjaga tubuh tetap bugar dan sehat. Namun, benarkah olahraga sebenarnya buruk bagi kulit?

Dilansir dari newbeauty.com, Minggu (16/12/2018), berikut ini adalah beberapa cara untuk menjaga kulit tetap sehat, walaupun sering olahraga. Penasaran?

1. Menghapus makeup sebelum olahraga

Sangat penting untuk menghapus makeup sebelum melakukan olahraga apapun, kecuali maskara. Kotoran dan bakteri dapat terperangkap di bawah makeup yang digunakan, sehingga menjaga wajah yang bersih dan segar sebelum olahraga sangat penting.

2. Jangan lupa menggunakan tabir surya

Jika terbiasa melakukan olahraga di luar ruangan, jangan pernah lewatkan penggunaan tabir surya. Carilah produk tabir surya yang memiliki tingkat SPF lebih dari 30 dan jika berada di luar ruangan dalam waktu yang cukup lama, usahakan untuk mengaplikasikan tabir surya setiap dua jam sekali.

3. Jangan menyentuh wajah

Hindari menyentuh kulit wajah ketika melakukan olahraga, karena dapat menindahkan bakteri yang ada di peralatan olahraga ke kulit. Usahakan untuk membawa peralatan olahraga sendiri, seperti handuk dan matras untuk menghindari kontaminasi kuman dan infeksi.

2 dari 2 halaman

Menjaga tubuh tetap terhidrasi dan mencuci muka setelah olahraga

Ilustrasi olahraga. Sumber foto: unsplash.com/Fereshteh Azadi.

4. Usahakan untuk tetap terhidrasi

Berkeringat adalah hal yang sangat umum terjadi ketika olahraga. Inilah mengapa penting untuk memastikan mengganti air yang keluar dari tubuh.

Usahakan untuk tetap terhidrasi secara internail dengan meningkatkan asupan air, makan buah, dan sayuran kaya air. Cobalah mengonsumsi mentimun, seledri, stroberi, dan semangka setelah olahraga.

5. Mencuci muka setelah selesai olahraga

Mencuci muka akan membersihkan keringat dan bakteri yang terkumulasi selama olahraga. Sudah rutin melakukan langkah yang mana setiap olahraga?