Apple Stem Cell Dapat Membuat Wajahmu Lebih Cerah Tanpa Noda

Fimela diperbarui 02 Mei 2018, 13:20 WIB

Memiliki kulit wajah cantik alami dan selalu tampak awet muda memang menjadi impian para perempuan. Di tahun 2018 ini, tren
Green Beauty atau perawatan kecantikan alami dan organik tengah menjadi favorit setiap perempuan.

Green Beauty ditunjang berbagai penelitian baru berbahan dasar organik yang terus bermunculan dengan efek yang lebih cepat dan manfaat yang lebih banyak, seperti apple stem cell. Dari penelitian para ilmuwan, telah ditemukan daya hidup yang tak terbatas pada sel induk Apple StemCell Plus.

Buah ini bisa mempertahankan sel-sel tubuh manusia, sel induk apel stem cell merangsang sel punca tubuh manusia untuk mengaktifkan diri, menstimulasi regenerasi sel, sehingga kulit menjadi lebih sehat, lembut dan elastis. Apple stem cell juga memiliki kandungan antioksidan yang tinggi untuk mencerahkan wajah dan menolak keriput, sehingga membuat seseorang terlihat lebih muda.

Manfaat lain dari antioksidan ini adalah membantu melembabkan kulit wajah, mengurangi komedo dan jerawat, membuat kulit kenyal, mencegah kekeringan dan kulit pecah-pecah, serta membuat kulit indah dan berkilau.

Keajaiban alam dalam apple stem cell telah menginspirasi Hanasui Cosmetics untuk memperkenalkan perawatan kulit alami pada perempuan Indonesia melalui Serum Rejuvenate Hanasui X’beino.



“Kami melihat bahwa masyarakat telah sadar akan gaya hidup sehat. Kata alami dan organik kini menjadi standar pertimbangan dalam memilih produk konsumsi, kesehatan hingga kecantikan. Maka dari itu, serum anti aging dan whitening Hanasui X’beino menggunakan bahan alami Apple Stem Cell untuk menunjang konsep Green Beauty ” tutur Ferry Firmanto, Chief Marketing Officer PT Eka Jaya Internasional, seperti rilis yang diterima redaksi vemale.com.

Selain apple stem cell, serum Hanasui X’beino juga mengandung bahan organik lain seperti collagen, grape seed extract, vitamin B3 dan alpha arbutin. Kombinasi kandungan tersebut mampu menekan jerawat dan membuat kulit tampak lebih putih, cerah, lembut dan kencang.

“Kini perempuan Indonesia bisa mendapatkan wajah cantik dengan harga kompetitif tanpa harus ke dokter. Perawatan dengan serum Hanasui X’beino lebih praktis serta dapat dilakukan dimana dan kapan saja,” tambahnya.

Untuk hasil maksimal, gunakan serum Hanasui X’beino setiap pagi dan malam sebelum menggunakan make up dan cream malam.

(vem/asp)
What's On Fimela