Bulan Ramadan 2018 sudah dekat dan sebentar lagi kita akan menjalankan puasa sebulan penuh. Jika penetapan tanggal Lebaran 2018 sudah bisa diprediksi dan bahkan dijadwalkan di kalender, berbeda dengan penetapan tanggal awal puasa 2018.
Umumnya, untuk kalangan pemerintah Indonesia, ulama Indonesia dan mayoritas masyarakat NU, penentuan awal puasa ramadan dilakukan dengan cara ru'yatul hilal, bisa dilihat dengan mata atau dengan teropong yang melihat sudah munculnya hilal.
Seperti diriwayatkan dalam hadist Imam Bukhori dan Muslim, "Berpuasalah karena melihat hilal, berbukalah karena melihat hilal dan jika pandangan terhalang maka bulan Sya'ban disempurnakan 30 hari."
Untuk menetapkan tanggal pasti awal puasa ramadan 2018 mendatang, biasanya pemerintah akan mengadakan Sidang Isbat sore hingga menjelang waktu Magrib dengan menunjuk beberapa ahli bersama para ulama sehingga bisa merundingkan apakah hilal sudah terlihat dna bisa dimulai puasa esok hari.
Sampai saat ini, jika dihitung secara awam dari tanggal Lebaran 2018, bisa jadi dimulainya puasa ramadan adalah tanggal 16 atau 17 Mei 2018 jika dilihat dari kalender Hijriyah. Namun hal ini belum pasti, dan masih dibutuhkan waktu Sidang Isbat untuk mengetahui kapan tanggal awal puasa dilaksanakan.
Jadi, selama menunggu datangnya bulan Ramadan, mari kita mempersiapkan diri sehingga nanti pada saat puasa Ramadan datang, kita bisa menjalankannya dengan khusyuk dan niat yang kuat ya ladies.
(vem/feb)