DIY Balsem Pereda Sakit Kepala

Fimela diperbarui 12 Okt 2018, 15:30 WIB

Ladies, sakit kepala memang sering mengganggu aktivitas kita. Sakit kepala, termasuk migrain dapat menyerang siapa saja. Sakit kepala dapat disebabkan karena beberapa hal, bisa  karena kecapekan bahkan karena pengaruh stres. Sakit kepala biasanya diobati dengan obat-obatan pereda sakit kepala. Tapi kamu bisa meringankan gejalanya dengan menggunakan balsem DIY ini.

Siapkan:

  • 2 sdm minyak kelapa
  • 1 sdt lilin lebah
  • 7-8 tetes minyak peppermint
  • 7-8 tetes minyak kayu putih


Campurkan minyak kelapa dan juga beeswax yang sudah dicairkan. Setelah itu tambahkan minyak essensial. Aduk rata dan masukkan dalam wadah. Diamkan sampai balsem mengeras. Balsem siap dioleskan pada dahi kapan saja kamu merasa pusing.

Minyak kelapa akan membantu minyak essensial lebih mudah meresap dalam kulit. Minyak peppermint sendiri mengandung sifat anti-inflamasi dan penghilang rasa sakit yang hebat. Minyak kayuputih akan membantu meredakan stres, mengurangi sakit kepala dan juga efektif melawan pusing.

Nah, sangat mudah bukan Ladies? Selamat mencoba ya.

(vem/ivy)
What's On Fimela