Kabar Gembira! UNIQLO Bakal Segera Hadir di Bali

Fimela diperbarui 26 Sep 2018, 12:30 WIB

Kabar gembira bagi para penggemar brand UNIQLO yang berdomisili di Bali.  UNIQLO mengumumkan akan membuka toko pertamanya  di  Bali,  tujuan  wisata  yang  terkenal  di  dunia  pada  26  Oktober  2018  yang  akan berlokasi di Mal Bali Galeria.

UNIQLO berharap bahwa peluncuran toko baru ini akan meningkatkan kehidupan sehari-hari semua orang melalui produk-produk  berkualitas  tinggi  dan  inovatif,  sementara  pada  saat yang  sama  memberikan kontribusi dalam memberikan kesempatan kerja bagi pertumbuhan ekonomi Bali yang cepat.

UNIQLO Mal Bali Galeria  secara resmi menandai kehadiran UNIQLO di 6 kota besar di Indonesia. Toko ini  akan  berlokasi  di  lantai pertama  mal  dan  akan  menawarkan  jajaran  lengkap  pakaian LifeWear berkualitas  tinggi,  sangat  fungsional,  dan  serbaguna dari  UNIQLO  untuk  pria,  wanita, anak-anak, dan bayi.

“Kami sangat senang dapat  memperkenalkan UNIQLO pada masyarakat  Bali. Dengan lokasi toko di pusat Bali yang sangat strategis dan terhubung ke daerah resor seperti Kuta, Sanur, dan Nusa Dua,  kami  berharap  dapat  memberikan  dan  meningkatkan  kehidupan  setiap  orang  dengan pelayanan dan  produk-produk  LifeWear kami yang melengkapi suasana Bali dengan gaya hidupnya yang santai dan kasual. Peluncuran toko Bali juga merupakan kesempatan bagi kami untuk tumbuh bersama  dan  berkontribusi  terhadap  masyarakat  lokal  Bali,”  kata  Naoki  Kamogawa,  Presiden Direktur PT. Fast Retailing Indonesia Ltd.

Sejak  memasuki  Indonesia  pada  tahun  2013,  UNIQLO  telah  menerima  sambutan  hangat  untuk produk-produk  LifeWear dan telah tumbuh bersama dengan masyarakat  lokal di berbagai wilayah di negara ini. Keanekaragaman budaya dan daya tarik Bali menarik bagi UNIQLO yang memiliki filosofi untuk selalu berkontribusi kepada penduduk setempat dengan produk LifeWear-nya.

Menjelang hari pembukaan, UNIQLO telah mempersiapkan kolaborasi dengan beberapa komunitas lokal seperti  Eat Well, Rumah Sanur, Uma Seminyak,  Finns Beach Club  dan  mulai dari 5 Oktober–4 November 2018,  pelanggan  juga  dapat  mencoba peruntungan  mereka  pada  UNIQLO  Claw Machine yang akan dipasang di tempat milik para kolaborator lokal untuk mendapatkan  produk UNIQLO.

Pada hari pembukaan di Mal Bali Galeria, sebagai bagian dari apresiasi kepada pelanggan  di Bali, UNIQLO telah menyiapkan UNIQLO Dry Bag untuk pelanggan yang berbelanja minimal Rp 500.000, - (selama persediaan masih ada) yang akan cocok digunakan untuk aktivitas sehari-hari dan saat menikmati keindahan pantai di Bali.



(vem/ivy)
What's On Fimela