Sumbang Medali Emas, Ini Fakta Pasutri Pesilat Iqbal & Sarah

Fimela diperbarui 28 Agu 2018, 14:15 WIB

Asian Games terus digelar hingga saat ini. Indonesia pun berhasil naik kembali ke peringkat 4 dengan perolehan 23 medali emas, 17 perak dan 28 perunggu. Melansir dari brilio.net, perolehan medali ini merupakan perolehan medali yang membanggakan dan telah melampaui target. meski begitu, tetap semangat para atlet tanah air dan terus sumbangkan medali terbaikmu untuk negeri tercinta.

Mengenai perolehan medali di ajang Asian Games dari para atlet tanah air, ada beberapa hal yang menarik darinya. Salah satunya adalah perolehan medali emas yang diborong Indonesia sebanyak 10 medali emas dalam satu hari. Medali ini paling banyak didapat dari cabang olahraga pencak silat.



Dan dari cabang olahraga ini juga, sepasang suami istri muda juga berhasil mempersembahkan medali emas untuk Indonesia. Keduanya adalah Iqbal Candra Pratama dan sang istri Sarah Tria Monita.

Pesilat Iqbal berhasil meraih medali emas setelah mengalahkan pesilat asal Vietnam yakni Nguyen Ngoc Toan pada babak final tarung kelas D putra bobot 60-65 kg. Iqbal mengalahkan Nguyen dengan skor 4-0. Melihat kemenangan suami, Sarah pun termotivasi untuk mengalahkan lawannya di babak final saat bertarung melawan pesilat asal Laos yakni Vongphakdy Nong Oy di kelas C putri bobot 50-55 kg.



Untuk Iqbal dan Sarah, keduanya bisa dibilang sebagai pengantin baru. Mereka menikah setelah test event tahun lalu. Dalam foto-foto yang diunggahnya di sosial media instagram pribadi Iqbal, ia dan sang istri senantiasa tampak romantis. Keduanya juga begitu mirip satu sama lain sehingga tak heran jika akhirnya berjodoh.

Karena mampu merebut medali emas dan mempersembahkannya buat tanah air, pasangan ini dipastikan akan membawa pulang bonus sebesar Rp1,5 miliar setiap orangnya. Selamat untuk Iqbal dan Sarah. Terus cetak prestasi terbaik kalian, terus banggakan negeri ini dan bahagia selalu bersama selamanya.



(vem/mim)
What's On Fimela