Tak dipungkiri ponsel menjadi alat yang sangat penting bagi manusia modern. Ponsel membuat semua hal jadi lebih mudah dan praktis. Belanja dan berbagai hal lain pun hanya semudah mengeklik ponsel. Ternyata ponsel ini juga berpengaruh pada kesehatan lho Ladies.
Terlalu lama menatap ponsel bisa menyebabkan kondisi kesehatan yang disebut tech neck (leher kaku). Kesehatan mental juga bisa dipengaruhi oleh kebiasaan bermain ponsel. Kini, satu lagi kerugian lain akibat terlalu lama terpapar cahaya biru dari layar ponsel terungkap. Kamu berisiko mengalami penuaan dini.
Studi yang dilakukan oleh US National Library of Medicine mengungkapkan bahwa paparan cahaya biru high energy visible (HEV) dari gawai dalam waktu lama bisa mempercepat penuaan. Berbagai tandanya tampak dari munculnya hiperpigmentasi, keriput, serta garis wajah yang semakin nyata.
Tapi jangan khawatir, karena kamu bisa meminimalisir risiko penuaan dini ini Ladies. Caranya adalah dengan membatasi durasi penggunaan gawai. Cara kedua dengan menggunakan tabir surya yang tak hanya melindungi kulit dari UVA dan UVB, melainkan juga yang bisa menghambat paparan cahaya HEV.
Cara mudah lainnya adalah dengan mengubah mode ponsel menjadi "night mode" agar cahaya biru menjadi cahaya kuning ketika kamu bermain ponsel di tempat tidur. Ini akan membantu melindungi kulit agar tak mengalamin penuaan dini sekaligus menjaga mata tetap sehat. Kamu juga disarankan untuk melapisi layar ponsel dengan pelapis khusus yang bisa menghambat paparan sinar.
Semoga informasi ini bermanfaat untukmu ya Ladies.
Sumber: Liputan6.com
- Awas, Gangguan Jiwa Ini Bisa Muncul Akibat Media Sosial
- Awas, Sinar Biru pada Gadget Disebut Memicu Risiko Kanker
- Miris, 4 Pekerjaan Manusia Ini Terancam Digantikan Teknologi Buatan
- Hari Terakhir Registrasi Sim, Banyak Kartu Mulai Tak Bisa Akses Internet
- Begini Cara Gadget Bisa Menghancurkan Hubunganmu Dengannya
- Terapkan 5 Aturan Dasar Ini Saat Kencan Online Agar Aman, Ladies!