Lindungi Smartphone dari Pencuri Selama Pulang Mudik dengan Cara Ini!

Fimela diperbarui 19 Jun 2018, 11:30 WIB
short desc

Kewaspadaan membawa barang saat melakukan perjalanan pulang mudik harus selalu dijaga, apalagi jika kamu membawa banyak barang dan punya banyak barang-barang berharga. Meski memang saat ini bisa dibilang hampir semua orang memiliki smartphone, namun tidak menutup kemungkinan bagi mereka yang ingin berniat jahat.

Selama perjalanan pulang mudik, kemungkinan besar kamu akan bertemu dengan banyak orang, berdesakan di dalam transportasi dan melakukan banyak aktivitas yang bisa jadi membuatmu lalai memperhatikan ponsel. Meski ponsel selalu di tangan, tapi bisa saja ponsel hilang dicuri orang. Agar hal ini tidak terjadi padamu, begini cara mengamankan gadget agar tidak berpindah tangan ke orang asing.

1. Enkripsi Data
Lakukan enkrpsi data untuk mengamankan data dengan kode rahasia yang hanya diketahui olehmu. Menggunakan enkripsi akan membantu meningkatkan sistem keamanan dan kamu dapat membuka enkripsi saat menggunakan jenis pengaturan di smartphone.

2. Kunci Semua Aplikasi
Untuk keamanan privasi, kunci semua aplikasi penting yang kemungkinan memberi informasi data pribadi atau berhubungan dengan harta benda. Cari berbagai aplikasi pengunci, kemudian nonaktifkan pilihan yang memungkinkan akses sederhana dan mudah.

3. Pakai Sistem Keamanan Built-In
Pilih sistem keamanan seperti password, kombinasi angka atau kode login yang rumit untuk ponselmu. Cara ini bisa melindungi isi gadget untuk langkah awal ketika ponsel baru saja dicuri. Bisa juga menggunakan aplikasi yang bisa mematikan semua aplikasi gadget dari jarak jauh.

4. Jangan simpan sandi di ponsel
Penting sekali untuk tidak menyimpan kata sandi apa pun untuk akun-akun penting di dalam ponsel. Baik itu nomor rekening bank, password berbagai macam aplikasi yang memungkinkan membuka data pribadi kamu.

5. Buat beberapa akun pengguna
Membuat beberapa akun yang disinkronkan bisa bermanfaat menjaga keamanan isi ponsel. Buatlah beberapa akun untuk melihat aktivitas akun pada ponsel yang dicuri. Gunakan perangkat lain untuk mendeteksi adakah aktivitas mencurigakan dari akun yang terhubung dengan ponsel.

Jadi, itu dia cara mengamankan smartphone, ponsel atau gadget dari tangan nakal selama perjalanan pulang mudik lebaran. Pastikan selalu menjaga barang-barang bawaan selama di perjalanan ya ladies.

Sumber: Liputan6.com

(vem/feb)
What's On Fimela