Puasa di Rumah Lebih Menyenangkan dengan 3 Kegiatan Mudah Ini Ladies

Fimela diperbarui 28 Mei 2018, 13:30 WIB

Liburan puasa di tahun ini cukup banyak Ladies. Nah, bagi kamu yang malas kemana-mana karena macet dan berencana di rumah saja, berikut ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan agar puasa di rumah lebih bermakna. Apa saja sih yang bisa kamu lakukan sambil menunggu adzan Magrib tiba?

  • Kegiatan bermanfaat pertama yang bisa kamu lakukan sembari menunggu waktu berbuka di rumah adalah membaca Al-Quran. Akan sangat menyenangkan jika bisa khatam Al-Quran di bulan turunnya kitab suci ini. Setelah mengaji, baca pula terjemahan dan tafsirnya supaya lebih mudah memahami maknanya dan mempraktikannya dalam kehidupan sehari-hari. Kegiatan ini bisa kamu lakukan seharian dan tak terasa adzan Magrib tanda berbuka sudah berkumandang.
  • Jika kamu suka memasak, kamu bisa juga kok mengisi waktu luang dengan mencoba resep-resep baru. Kamu bisa mencari resep berbagai masakan di internet dan mencobanya.
  • Bosan ngapa-ngapain? Nonton film bisa jadi solusi yang tepat Ladies. Kamu bisa menonton film kesukaanmu sambil menunggu waktu berbuka. Jika ingin menambah pengetahuan dan bikin puasa lebih bermakna, kamu bisa memilih film atau video yang mengandung edukasi agama. Kini, sudah banyak film sejarah Islam dan video ceramah ustadz yang bisa dicari di internet.


Nah, semoga informasi ini bermanfaat untukmu ya Ladies. Selamat berpuasa.

Sumber: Liputan6.com

(vem/ivy)
What's On Fimela