Judas Priest Siap Gelar Konser Perdana di Indonesia

Rizky Mulyani diperbarui 07 Des 2018, 11:00 WIB
Band yang hadir dengan formasi lengkap, dengan formasi Rob Halford (vocal), Richie Faulkner (gitar), Ian Hill (bass), Scott Travis (drum), dan And Sneap yang mengisi posisi Glenn Tipton. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Siap mengguncang Jakarta hari jumat (7/12/2018) di Allianz Ecopark Ancol Jakarta, Band Judas Priest mengadakan jumpa pers pada kamis (6/12/2018) di Hard Rock Café Jakarta. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Judas Priest Live in Concert sendiri merupakan gelaran konser berskala internasional yang diproduksi Rajawali Indonesia Communication & Jogjarockarta Festival. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
“Ini kali pertama Judas Priest menyapa penggemarnya di Indonesia secara langsung , dan bisa dikatakan sebagai moment langka, sebab Metal God ini mempersembahkan karya mereka dalam album Firepower pada para metalhead di Indonesia,” ujar promotor, Anas Syahrul Alimi. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Dalam kesempatan ini, para personel Judas Priest juga mengundang langsung Presiden Jokowi, yang Rob Halford bilang sebagai presiden metal mania yang mencintai dan menggemari music metal. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Terlebih dalam kedatangan mereka di Indonesia, kota Jakarta menjadi penutup rangkaian tour dunia Firepower dari Judas Priest. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Hari ini, Jumat (7/12/2018), jangan lewatkan penampilan Judas Priest yang bakal menghibur penggemarnya di Indonesia. Allianz Ecopark Ancol Jakarta, akan menjadi saksi kemeriahan konser musisi ternama tersebut. (Bambang E.Ros/Bintang.com)

Tag Terkait