Ternyata, 4 Anggota Kerajaan Ini Memiliki Tato di Tubuhnya

Annissa Wulan diperbarui 06 Des 2018, 08:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Pertanyaan yang tepat, apakah anggota kerjaan diperbolehkan memiliki tato di tubuhnya? Untuk anggota kerajaan Inggris mungkin memang tidak aturan yang berlaku, namun mungkin juga tidak dianjurkan.

Menariknya, dilansir dari purewow.com, Kamis (6/12/2018), berikut ini adalah beberapa anggota kerjaan yang ternyata memiliki tato di tubuhnya. Penasaran siapa saja?

 

 

 

 

What's On Fimela
Lady Amelia Windsor. Sumber foto: PureWow/Karwai Tang/Getty Images.

1. Lady Amelia Windsor

Sepupu ketiga dari Pangeran William dan Pangeran Harry ini berusia 23 tahun dan berprofesi sebagai model yang telah banyak berjalan di acara fashion show, serta muncul di kampanye high end. Tidak tanggung-tanggung, Lady Amelia Windsor juga memiliki sebuah tato yang ada di area torso.

Princess Sofia dari Swedia. Sumber foto: PureWow/Julian Parker/Getty Images.

2. Princess Sofia dari Swedia

Princess Sofia yang menikahi Pangeran Carl Philip pada tahun 2015 ini telah memiliki dua orang anak. Selain itu, ia juga memiliki tiga buah tato di tubuhnya, bergambar matahari di bagian punggung atas, bergambar surat di pergelangan kaki, dan bergambar kupu-kupu di area tulang rusuk.

2 dari 2 halaman

Princess Stephanie dari Monaco dan Prince Frederick dari Denmark

Princess Stephanie dari Monaco. Sumber foto: PureWow/Benainous-Scorcelletti-Gamma Rapho/Getty Images.

3. Princess Stephanie dari Monaco

Anak bungsu dari Grace Kelly dan Rainier III ini memiliki tato berbentuk gelang bunga di pergelangan tangan, seekor naga di punggung bagian atas, dan dua lumba-lummba di pergelangan kaki.

Prince Frederick dari Denmark. Sumber foto: PureWow/Tim Riediger/Getty Images.

4. Prince Frederick dari Denmark

Frederick merupakan pewaris dan putra mahkota Denmark yang akan mengambil alih tahta setelah ibunya, Margrethe II melepaskan tahta. Prince Frederick memiliki tato bergambar ikan hiu di bagian betis.