Fimela.com, Jakarta Tahun 2018 tampaknya menjadi momen paling signifikan bagi BLACKPINK. Selama setahun terakhir girl group YG Entertainment ini menggenjot promosi mereka di berbagai negara.
Jennie, Rose, Jisoo dan Lisa merilis mini album perdana mereka, Square Up. Lagu DDU DU DDU DU dipilih sebagai title track yang masih sering terdengar hingga kini.
Kesuksesan tersebut tentunya tak lepas dari kerja keras para member BLACKPINK, serta dukungan BLINK, sebutan fans mereka. Karenanya BLACKPINK menggelar tur In Your Area di beberapa negara sebagai bentuk apresiasi terhadap fans.
Sepanjang 2018 telah banyak prestasi yang ditorehkan BLACKPINK. Berikut beberapa penghargaan bergengsi yang telah mereka raih.
MelOn Music Awards 2018
Di awal kemunculannya, banyak kritik dialamatkan kepada BLACKPINK. Salah satunya adalah kemampuan koreografi yang dianggap pas-pasan.
Namun dalam MelOn Music Awards 2018 mereka membuktikan dengan trofi Best Female Dance. Piala ini diraih berkat penampilan mereka di lagu DDU DU DDU DU.
Golden Disc Awards 2018
10 Januari lalu, BLACKPINK juga berhasil meraih piala di Golden Disc Awards 2018. Mereka membawa pulang Digital Bonsang Award berkat single hits mereka, As If It's Your Last yang rilis 2017 lalu.
MTV Video Music Awards Japan
Popularitas BLACKPINK juga terhitung besar di Jepang. Lagu mereka meraih posisi yang bagus di chart musik dan masuk sebagai nominee MTV Video Music Awards Japan.
Tak sia-sia, mereka pun memenangkan kategori Best Dance Video berkat DDU DU DDU DU. Lagu ini benar-benar membawa dampak besar bagi kesuksesa Jisoo dkk.
ELLE STYLE AWARDS 2018
Tak hanya soal musik, BLACKPINK juga membawa pengaruh kuat di ranah fashion. Terbukti, mereka berhasil meraih gelar K-Style Icon dari ELLE Style Awards 2018.
Pilihan busana BLACKPINK dianggap mampu merepresntasikan karakter grup dan personal masing-masing. Apalagi kini mereka menjadi sorotan dengan segala kesuksesan yang diraih, penampilan bakal jadi sesuatu yang sangat penting.