Halloween tampil dengan style gothic yang menyeramkan itu sudah biasa. Anda harus bisa menemukan style lain yang juga tidak kalah menarik. Salah satunya tampil ala karakter kokoh si Wonder Woman dalam komik. Ingin tahu bagaimana caranya? Ikuti saja cara berikut ini.
Bahan:
- Foundation
- Face powder
- Eyeshadow
- Penjepit bulu mata
- Bulu mata palsu
- maskara
- Eyeliner
- Glossy lipstick
- Blush on
Caranya:
- Awali dengan penggunaan foundation sebagai alas bedak pada wajah dan leher.
- Ratakan dengan face powder pada wajah, leher, dan dada.
- Untuk memperjelas bentuk hidung dan agar terlihat lebih mancung, gunakan eyeshadow berwarna coklat pada pola hidung Anda.
- Gunakan glithering eyeshadow untuk mengahadirkan tokoh wonder woman yang kuat dan tegas.
- Manfaatkan penjepit bulu mata untuk melentikkan bulu mata Anda kemudian diikuti dengan penggunaan bulu mata palsu.
- Gunakan maskara agar bulu mata terlihat lebih lebat.
- Untuk hasil yang maksimal, gunakan eyeliner untuk mempertajam mata Anda.
- Aplikasikan glossy lipstick yang diawali dengan memberi pola pada bibir.
- Terakhir, gunakan blush on untuk wajah yang mempesona.
Cukup mudah kan Ladies? Anda bisa mulai mencobanya dari sekarang untuk performa Halloween nanti.
(vem/riz)